Ahn Yoo Na mengatakan kalau itu aman di suatu tempat, dan Ahn Yoo Na meminta pasukan NIS untuk segera ke lokasi yang akan menjadi tempat dia menukar Harabeojinya.
"Sepertinya tempat itu juga tidak jauh dari pertemuan Sena dengan Tuan Keinzi," ucap Moon Tae Gu.
"Kalau begitu, malam ini adalah penentuan pertaruhan ini Pak Direktur," ucap Ahn Yoo Na.
"Aku sudah mengatakan ini pada Presiden secara langsung. Dan dia berjanji kalau dia akan membantunya dengan memudahkan seluruh agen yang terlibat dengan melindungi keluarga kalian semua yang lain, karena aku dengar istri dan anaknya dari Rjun juga sedang diancam dibunuh oleh Tuan Keinzi."
"Apa?" pekik Ahn Yoo Na kaget.
"Ya, aku baru saja mendapat kabar dan laporan itu dari Agen Dok Man," jawab Moon Tae Gu.
"Kalau begitu, bagaimana dengan yang lainnya?"
"Mereka semua sedang menyusulmu, pasukan juga sudah disiapkan. Karena Agen Dok Man sudah memberikan laporan."
"Syukurlah kalau begitu," jawab Ahn Yoo Na merasa lega.