Chereads / Kaisar Dewa Sang Pemukul Surga / Chapter 69 - Tujuan Lan Yueli

Chapter 69 - Tujuan Lan Yueli

"Apakah ada sesuatu sehingga Putri Lan ingin bertemu dengan Pangeran ini?" Qin Tian bertanya sambil berjalan ke kursi utama yang berseberangan langsung dengan Lan Yueli.

Jika itu Pangeran lain, mereka secara alami harus berbicara dengan sangat sopan di depan Putri Kekaisaran Besar ini.

Tapi Qin Tian berbicara dengannya dengan nada santai seolah-olah dia bukan seorang Putri.

Memanggilnya dengan kata Putri sudah merupakan bentuk kesopanan Qin Tian padanya.

Menanggapi Qin Tian, Lan Yueli hanya tersenyum santai, menunggu dia duduk terlebih dahulu.

Hanya setelah Qin Tian dan Yu Siqi duduk di kursi mereka, baru kemudian dia mulai berbicara.

"Yah, hanya ada satu alasan mengapa saya ingin bertemu dengan Pangeran Qin. Itu adalah untuk bekerja sama." Tanpa berbasa-basi, dia langsung mengatakan tujuannya.

Ekspresi Qin Tian tetap tidak berubah saat dia mendengar kata-kata Lan Yueli karena dia sudah memikirkan kemungkinan mengapa dia ingin bertemu dengannya.

Meskipun mereka baru bertemu beberapa jam yang lalu, namun dengan kekuatan Kekaisaran Besar, sangat mudah bagi mereka untuk menyelidikinya.

Lan Yueli mungkin sudah tahu semua tentangnya sehingga dia ingin bekerjasama dengannya.

Hanya saja, Qin Tian sedikit bingung mengapa dia ingin bekerja sama dengan mereka.

Sebelumnya, Qin Tian melihat dia bersama dengan orang-orang dari Kekaisaran Huang.

Dan dia juga mendengar dari Ling Yuan kalau kedua Kekaisaran itu sebenarnya memiliki beberapa hubungan juga.

Namun, meskipun dia tahu kalau Qin Tian memiliki permusuhan dengan Kekaisaran Huang, dia sebenarnya masih datang kepadanya untuk bekerja sama.

"Oh, bukankah Kekaisaran Langit Biru anda sudah bekerjasama dengan Kekaisaran Huang, mengapa sekarang Putri Lan ingin bekerjasama dengan kami." Qin Tian kemudian bertanya.

Pertanyaan Qin Tian adalah apa yang ingin ditanyakan oleh semua orang di sana sehingga mereka semua langsung menatap ke arah Lan Yueli setelah Qin Tian bertanya padanya.

Tapi pertanyaan Qin Tian tidak membuat perubahan di wajah Lan Yueli. Dia hanya menjawab dengan nada santai.

"Yah, seperti yang kamu lihat, orang-orang dari Kekaisaran Huang sangat arogan dan bodoh, bekerjasama dengan mereka hanya akan membahayakan kami!" Dia berkata dengan terus terang.

Kata-katanya membuat semua orang di sana terkejut.

Meskipun mungkin tidak ada yang baik dengan bekerjasama dengan orang-orang dari Kekaisaran Huang, namun mengingat hubungan kedua Kekaisaran mereka, membatalkan kerjasama mungkin masih satu hal yang dapat diterima, tapi untuk bekerjasama dengan musuh sekutu mereka jelas merupakan tindakan yang tidak pantas dilakukan.

Tidak ada yang menyangka kalau Putri Lan yang dipuja oleh banyak orang akan menjadi wanita seperti itu.

Mereka tidak bisa untuk tidak menatapnya dengan aneh.

Namun, yang mengejutkan adalah; tidak ada ketidaknyamanan pada ekspresi Lan Yueli seolah-olah yang ditatap oleh mereka bukanlah dia.

Ini membuat Qin Tian menyadari kalau Lan Yueli ini memiliki kepribadian yang jauh lebih rumit daripada yang dia ketahui.

Dia mungkin tipe orang ambisius yang akan melakukan apa saja untuk tujuannya.

Sebelum Qin Tian bisa bertanya lebih lanjut, Lan Yueli kembali melanjutkan kata-katanya.

"Tentu saja, untuk kerjasama ini, saya sudah menyiapkan sesuatu yang saya yakin kalau Pangeran Qin akan puas."

"Oh, apa itu?" Qin Tian langsung tertarik pada kata-katanya.

Dia jelas sadar kalau apa yang dia lakukan akan membuat Qin Tian ragu untuk bekerjasama dengannya.

Bagaimanapun, apa yang dia lakukan menunjukkan kalau dia bukan orang yang setia.

Bekerjasama dengan orang seperti itu! Siapa tahu kapan mereka akan dikhianati olehnya.

Meskipun Qin Tian tidak terlalu membenci orang-orang seperti itu, dia masih mewaspadai mereka.

Terutama jika orang itu adalah wanita luar biasa yang bahkan dia tertarik padanya.

"Saya tidak akan mengatakannya sekarang!" Dia menjawab sebelum terus menjelaskan.

"Setelah perwakilan dari sekte hebat datang dan mengumumkan apa yang akan dilakukan peserta di tempat ajaib nanti, baru kemudian saya memberitahu Pangeran Qin apa itu.

Tapi yang ingin saya katakan terlebih dahulu adalah; benda itu pasti akan sangat bermanfaat untuk Pangeran Qin saat menjelajahi tempat ajaib nanti." Dia menjawab dengan santai sambil tersenyum misterius.

Dari kata-katanya, dia mungkin sudah tahu seperti apa tempat ajaib yang akan mereka jelajahi nanti.

Meskipun Qin Tian sudah mewaspadai Lan Yueli ini, dia masih tertarik dengan apa yang dia tawarkan.

Jika itu orang lain, mereka mungkin takut bekerjasama dengannya karena khawatir ditipu olehnya.

Tapi untuk Qin Tian, dia tidak sedikitpun merasa khawatir.

Dengan perbedaan kekuatan mereka yang begitu besar, apa yang bisa dia lakukan padanya.

"Oh, jika itu benar-benar sesuatu yang bermanfaat, Pangeran ini mungkin tidak keberatan bekerjasama dengan Putri Lan." Qin Tian menjawabnya sambil tersenyum ramah.

"Mn." Lan Yueli menanggapi Qin Tian dengan senyum mempesona yang membuat semua pria di aula itu linglung seolah-olah mereka sedang kehilangan roh mereka.

...

Setelah menyampaikan tujuannya, Lan Yueli langsung pergi dengan rombongannya ke tempat mereka.

Qin Tian berbincang-bincang dengan para Pangeran dan Putri beberapa saat sebelum dia membawa Yu Siqi pergi.

"Yang Mulia, apakah anda benar-benar akan bekerjasama dengan wanita itu. Dia jelas bukan orang yang baik. Dia mungkin merencankan sesuatu yang jahat." Yu Siqi berbicara dengan khawatir saat mereka berada di salah satu kamar di bangunan itu.

Sebenarnya, dia sama sekali tidak khawatir Lan Yueli akan merencanakan sesuatu yang jahat pada mereka.

Apa yang membuatnya khawatir sebenarnya adalah keberadaan Lan Yueli itu sendiri.

Meskipun dia tidak terlalu keberatan jika Qin Tian memiliki wanita lain, dia masih akan berusaha menjaganya untuk dirinya sendiri selama dia bisa.

"Jangan khawatir. Wanita itu mungkin berbahaya, tapi dia masih tidak memiliki kemampuan untuk membahayakan Pangeran ini." Qin Tian menjawabnya dengan percaya diri sambil memeluk tubuhnya semakin dipenuhi lekukan.

Qin Tian kemudian mengambil Singa yang berada di bahu Yu Siqi dan memasukkannya ke dalam harta penyimpanan sebelum dia mendorong Yu Siqi ke kasur di kamar itu.

"Ah..." Yu Siqi terkejut dengan tindakan tiba-tiba Qin Tian.

Tapi sebelum dia bisa mengeluh, mulutnya sudah dikunci oleh mulut Qin Tian.