Keesokan harinya, sebelum mereka sarapan, keduanya berenang di kolam renang hotel yang semalam menjadi restauran dadakan outdoor, sekarang terlihat sudah rapih lagi dan tidak ada kursi meja yang semalam berjejer di pinggir kolam, kini digantikan oleh kursi berjemur sehingga tamu - tamu hotel bisa berenang kembali ke dalam kolamnya.
Termasuk Rashid dan Ayu yang sedang berenang untuk meregangkan otot sebelum aktifitas mereka hari itu. Mereka berenang selama setengah jam, tak ingin terlalu cape berenang lama - lama karena hari ini mereka akan keliling daerah Aceh layaknya wisatawan lainnya.
Setelah dirasa otot sudah cukup bergerak dan badan terasa segar setelah berenang, barulah mereka kembali ke kamar untuk membersihkan tubuh mereka.
Ketika Ayu sedang mandi, Rashid menelepon Fahd.
'kring..' terdengar suara telepon yang belum diangkat oleh Fahd. Setelah 4 kali deringan, barulah Fahd mengangkat teleponnya.