"Benarkah?" Tanya Qiao Mianmian.
"Iya."
"Kalau begitu, jika aku mengatakan ..." Qiao Mianmian menggigit bibrinya dan ragu-ragu sejenak. Setelah berlalu beberapa detik, Qiao Mianmian baru bersuara lagi, "Aku harap kau tidak lagi berinteraksi dengan Shen Rou di masa depan, bagaimana menurutmu?"
Apakah Mo Yesi akan merasa permintaan Qiao Mianmian terlalu berlebihan? Qiao Mianmian juga tahu bahwa Mo Yesi menyukai dirinya. Di dalam hati Mo Yesi, Qiao Mianmian sudah memiliki tempat yang pasti. Tapi Qiao Mianmian masih tidak percaya Mo Yesi akan menyetujui permintaannya sekarang.
Shen Rou dan Mo Yesi sudah berteman lebih dari dua puluh tahun. Jika meminta mereka untuk tidak berinteraksi lagi di masa depan, bukankah itu agak sulit dilakukan?