Hyung, kau tau JK group menyetujui kerja sama dengan kita," ucap Jiseok bersemangat karna JK group termasuk perusahaan ternama di Seoul.
"Baguslah. Itu berita baik."
"Aku dengar, pemilik perusahaan itu mempercayakan anaknya untuk bekerja sama dengan kita," ujar Jiseok menambahkan.
"Berapa umurnya?"
"Jika aku tak salah dengar, 23 tahun."
"Masih terbilang labil, aku rasa akan cukup sulit berdebat dengannya"
"Benar juga, hyung. Tapi kau yang berumur 27 saja juga sering berpikiran labil hyung."
"Tidak. Itu hanya kau Jiseok," balas Yoonki tidak terima dengan ucapan temannya ini.
"Yah, terserah Hyung saja. Ngomong-ngomong apa Hyung benar akan menikahi Jaera?"
"Entahlah aku juga bingung. Tapi jadwal fitting baju pengantin hari ini dan pemberkatannya 2 hari lagi."
"Entahlah? Jadi Hyung masih ragu antara iya atau tidak?" Tanya Jiseok tak percaya dengan ucapan Yoonki.