Download Chereads APP
Chereads App StoreGoogle Play
Chereads

Perang Adalah Permainan

🇮🇩Aff_profile
--
chs / week
--
NOT RATINGS
3.2k
Views
Synopsis
Pada akhir perang dunia ke-2, salah satu anggota squad yang terkenal bernama Ghost, Eric, tiba-tiba saja bangun di dunia yang dia tidak kenal, karena terakhir kali dia terkena sebuah melawan salah satu mantan pemimpin squad-nya sendiri dan terkena sebuah ledakan yang mengakibatkan dirinya pingsan. Dia terbangun di sebuah medan pertempuran tetapi seperti di jaman kerajaan.
VIEW MORE

Chapter 1 - Chapter 1: Squad Terkenal

Cerita berawal pada masa akhir perang dunia ke-2 diamana para pasukan Nazi sudah di ambang kekalahan.

Subuh, 3 Maret 1945, tentara Amerika mulai menyerang kota Berlin dengan kekuatan 3 kompi utama, kompi Able , kompi Dog , dan kompi Airborne yang masing-masing mempunyai 2 squad unggulan, dan salah satu kompi tersebut mempunyai squad khusus yang diberi nama "Ghost". Ghost merupakan squad utama dari kompi Able yang berisikan orang-orang yang sudah terlatih dalam hal taktik, berburu, infiltrasi, sabotase, membunuh musuh dengan senyap di tempat yang bahkan banyak tentara musuh berjaga.

Squad ini berisikan 4 tentara yang dipimpin oleh Kapten Josh H.Klinton dan 3 anggota andalannya, Sgt.Fery, Sgt.Joaquin, Lt.Eric. Squad ini dulunya hanyalah squad yang berdiri sendiri sejak perang di Afrika tahun 1942 dan pada saat itu squad ini memiliki 5 anggota, tetapi pada saat perang di semenanjung pantai Omaha atau dikenal sebagai D-day pada tahun 1944, squad ini telah kehilngan 2 anggota yang sangat handal dalam menyamarkan diri, diketahui yang berhasil ditemukan mayat-nya hanyalah 1 orang saja, nama nya adalah Broklyn yang berpangkat Letnan, sementara 1 orang lagi tidak diketahui keberadaan-nya hingga akhir perang sekarang, dan orang itu merupakan pemimpin squad Ghost pada saat itu sebelum insiden D-day.

Akhirnya Ghost pun bergabung dengan kompi Able untuk meningkatkan kekuatan serta taktik tempur squad Ghost dan membantu squad lain agar meningkatkan semangat tempur para prajurit lain.

Kapten Josh (Pemimpin squad Ghost saat ini) memberikan sebuah perintah ke anggotanya untuk memimpin sebuah regu yang tidak atau kehilangan komando kepada pemimpin mereka yang gugur saat perang. Eric pun bertanya

"kenapa kita harus memimpin suatu regu?..padahal squad kita ini adalah squad yang berdiri sendiri"

Begitupun dengan Fery dan Joaquin, dan Josh pun menjawab pertanyaan mereka

"kenapa kalian bertanya hal yang aneh seperti itu?..karena kalian adalah orang-orang yang terpilih."

Eric, Fery, dan Joaquin tidak mengerti apa yang dimaksud dengan kata "terpilih".

"Prajurit..!!! kalian tau kalau saya ini hanyalah pemimpin sementara dari squad ini..."

Kata Josh dengan suara tegas dan lantang-nya "dan kalian tau...kalau saya ini bukan lah Ghost seperti kalian" ujaran Josh bahwa dia bukanlah salah satu dari squad Ghost.

Josh hanyalah prajurit yang dilatih seperti prajurit lainnya, namun karena kecerdasannya, dia telah banyak mendapatkan prestasi yang sangat membanggakan sebagai prajurit, karena prestasi dan kecerdasannya dalam strategy dan mensabotase, dia di tunjuk oleh panglima tertinggi angkatan darat Amerika untuk menjadi pemimpin squad yang telah terlatih seperti di neraka, yaitu Ghost.

Namun Josh sempat menolak penunjukan itu, karena dia menganggap dirinya belum mampu memimpin suatu squad, apalagi dia di-unjuk untuk memimpin squad elit.

Para petinggi panglima tempur memberikan sebuah penawaran lain berupa kenaikan pangkat yang signifikan, tetapi dengan kecerdasan dan sigap-nya Josh menjawab

"sebagai prajurit...saya tidak begitu menginginkan sebuah pangkat...meskipun itu adalah hal yang prajurit lain inginkan...tetapi,.yang saya inginkan adalah membela dan berkorban untuk negara ini dan membuat nama Amerika sebagai negara pahlawan yang mengalahkan para fasis Axis..!!!".

Tetapi, petinggi panglima Amerika memberikan sebuah pernyataan kepada Josh

"kalau memang kau telah melakukan pembelaan dan pengorbanan kepada negeri ini...seharusnya kau juga tau kalau kau tidak bisa mengabaikan perintah dari komando-mu,...dan kau seharusnya juga tau akan hal itu kan...Josh".

Josh pun sebenarnya juga sudah tau akan hal itu, tetapi dia masih menganggap dirinya itu tidak mampu untuk memimpin squad elit.

Petinggi pun memberikan sebuah pernyataan lagi ke Josh

"tetapi, kau justru telah banyak mendapatkan prestasi yang membanggakan untuk negara ini...dan mendapatkan banyak medali kehormatan yang bisa dibilang itu adalah prestasi tertinggi mu hingga saat ini"

....

"apakah kau tidak ingin pengorbanan mu sia-sia hanya pikiran negatif itu yang selalu membuat mu terganggu..?"

Tentu saja Josh tidak ingin perjuangannya sia-sia dan prestasinya terbengkalai begitu saja hanya karena pikiran Josh tersebut yang selalu menanggap tidak mampu dan tidak percaya diri, tetapi pada kenyataannya Josh mampu untuk melakukan semua-nya sehingga dia banyak mendapatkan prestasi.

Dan panglima tertinggi pun memberikan sebuah argumen

"kalau begitu, kenapa kau tidak pensiun dini saja agar kau bisa menenangkan diri dari pertempuran yang sudah merenggut banyak-nya nyawa manusia yang tidak bersalah...?"

Panglima tertinggi berbikir bahwa ini satu-satunya cara agar Josh bisa melakukan perintah itu dan membuang semua pikiran negatifn-ya. Namun, panglima tertinggi pun tidak akan berpikir bahwa Josh tidak akan mungkin bisa menjawab sebuah argumen rendahan itu karena dia tau, Josh adalah salah satu prajurit spesial yang dia punya dan tidak akan menyia-nyiakan itu.

Dan Josh pun menjawab dengan perasaanya

"tentu, sebenarnya saya ingin pensiun dari tentara untuk bisa menenangkan diri saya setelah saya melewati banyaknya neraka yang terjadi di dunia ini...namun tentunya setelah perang ini berakhir..dan setelah itu..saya akan membuka sebuah bar"

Begitulah Josh menjawabnya dengan penuh perasaan dan keinginan agar bisa hidup damai setelah memasuki nerak dunia.

....

"begitu ya....baiklah, kalau begitu...saya akan tarik penawaran tersebut, tetapi sebagai prajurit yang terhormat, kau tetap tidak bisa menghindar dari perintah langsung dari komando mu..." Pernyataan langsung yang diberikan oleh panglima tertinggi kepada Josh.

"Saya...sebagai panglima tertinggi tentara angkatan darat Amerika Serikat dan sebagai komando mu,...akan memberikan perintah terakhir untuk menjadi pemimpin sementara squad elit yang bernama Ghost..!!!" dengan suara tegas dan lantang, Josh pun menjawab

"SIAP..!!!! saya akan menjalani perintah ini sebagai prajurit terhormat...!!!!!"

Dan akhirnya Josh menerima perintah sebagai pemimpin sementara squad yang sangat terkenal akan keganasannya di medan pertempuran, yaitu Ghost.