Istana keluarga Indra Wijaya.
Rumah besar berada ditengah hutan dan berada di perbukitan.
Perjalanan menuju ke rumah besar itu terbilang cukup sulit karena lokasinya yang tersembunyi dan harus pakai pemandu yang betul-betul sudah hapal jalan menuju ke sana. Indra Wijaya dan keluarganya keluar rumah menggunakan helikopter dan turun di lapangan luas milik keluarganya tak jauh dari pusat kota.
Meskipun rumah keluarga Indra Wijaya berada tidak jauh dari
pemukiman warga, tetapi jarak pemukiman warga ke ke pintu gerbangnya saja mencapai 5 kilometer.
Tidak banyak yang tahu, kalau sebenarnya istri dan anak perempuan tuan Indra Wijaya lebih banyak menghabiskan waktunya di Jakarta. Sedangkan Indra Wijaya selain tinggal di istananya itu, dia juga lebih banyak tinggal di Singapura atau pulau pulau kecil di sekitar perairan selat Karimata, mengelola usaha laut miliknya. Indra Wijaya memiliki banyak usaha salah satunya di pelayaran pengangkut barang, kapal penumpang dan kapal pesiar.