"Kamu tidak perlu khawatir tentang masalah itu, aku sudah membuat rencana bagaimana caranya untuk mengambil bagian harta keluarga itu untuk dikembalikan kepada keluarga nyonya Maimunah!"
Kata Davis.
"Davis... Kita harus ke kakek Isaac Ibrahim dan nenek Maimunah! mereka berdua berhak dari tahu dan bisa mengambil keputusan apa yang terbaik bagi keluarga, aku dan Shasha juga tidak bisa membuat keputusan apapun tanpa persetujuan mereka!"
Davis mengangguk.
Davis kemudian membuat laporan lengkap tentang keluarga Indra Wijaya, masuk juga Siwi dan ibunya.
Kemudian Edo dan Davis menghadap tuan Isaac Ibrahim dan nyonya Maimunah untuk menyampaikan hasil penyelidikan Davis tentang keluarga itu.
Hari itu juga Davis dan Edo berangkat ke Samboja Timur.
Di rumah itu sudah ada keluarga JH.
"Kok Shasha gak ikut?" Tanya Maya Agustin.