Merintis usaha baru sebagai usaha tambahan adalah hal yang ingin aku wujudkan. Aku ingat pada impianku bahwa aku tidak cukup memiliki satu Perusahaan , dan ingin membuat Perusahaan kedua. Namun jenis usaha seperti apakah yang bisa aku rintis dengan modal yang tidak terlalu besar dan bisa menghasilkan profit per bulan adalah 10 juta rupiah. Maka pilihan ku adalah memiliki usaha frenchise berupa layanan pengiriman barang atau aku pilih merk Lion Parcel. Aku yakin bahwa bisnis ini akan membuat aku lebih bersemangat dalam menjalani hari-hariku sehingga aku tidak merasa perlu kesepian lagi. Waktu yang aku punya sebetulnya tidak cukup jika aku harus memiliki bisnis baru lagi namun aku bisa mendapatkan bantuan dari karyawan aku dan asisten pribadi aku. Aku ingin mempekerjakan semakin banyak orang sehingga menolong orang-orang yang sedang menjadi pengangguran. Ada banyak sekali orang di sekeliling aku terdampak dengan Pandemi Covid sehingga mereka tidak bisa bekerja. Usaha tempat mereka bekerja bangkrut dan mereka akhirnya kebingungan untuk mendapatkan pekerjaan. Hatiku tergerak bagaimana agar aku bisa menolong mereka semua. Ada 10 orang disekitar aku yang sangat mendesak untuk aku tolong. Tapi aku bukanlah seorang Pengusaha dengan modal yang besar. Aku cuma ingin agar usahaku yang kedua ini mendapat berkah dan bisa menopang usaha yang sudah aku jalankan selama 10 tahun. Aku pernah memikirkan usaha ini sekitar 2 tahun sebelumnya, namun belum ada dukungan dari keluarga ku. Maka saat inilah aku ingin mewujudkan sedikit impianku yaitu memiliki usaha tambahan selain satu Perusahaan yang sudah berjalan selama 10 tahun.