Chereads / Arua / Chapter 1 - Sebelum

Arua

YvaineS
  • --
    chs / week
  • --
    NOT RATINGS
  • 3k
    Views
Synopsis

Chapter 1 - Sebelum

Arua adalah nama sebuah pulau. Letaknya di sebuah titik di Samudra Alau, di area kisaran katulistiwa.

Konon ribuan tahun yang lalu sebelum zaman es mencair, pulau Arua adalah sebuah pegunungan tinggi. Di atas pulau itu juga telah bermukim beberapa suku, namun yang terbanyak populasinya adalah suku Zwyck dan suku Ewnt. Awalnya suku Ewnt mendiami area puncak pegunungan dan mereka membangun peradaban tinggi di sana. Sedangkan suku Zwyck bersifat nomaden, alias berpindah-pindah.

Ketika permukaan Samudra Alau naik dan memaksa semua mahluk hidup yang tinggal di kawasan lembah beramai-ramai hijrah ke puncak gunung, kehidupan suku Ewnt terganggu. Berkat kepemimpinan Thoa, sang Raja Ewnt, kehadiran suku-suku pendatang tersebut diatur dengan rapi. Sebagai contoh, suku Amnuh yang mempunyai kemampuan hidup di hutan lebat diberi wilayah tinggal di area hutan di sisi utara lereng pegunungan Arua. Lalu suku Ombrey yang lebih suka hidup di pantai diberi wilayah di area pantai bertebing di sisi timur laut. Dan suku Shanuaz yang sebagian besar penduduknya adalah pedagang dan pekerja kasar diizinkan tinggal di luar benteng pelindung kotaraja Laurt. Sedangkan suku-suku lain diizinkan menempati area-area di sekitar sungai Luh yang mengalir dari puncak gunung lalu bermuara di sisi barat pulau Arua dan membentuk sebuah delta. Di sisi kanan area delta tersebut dibangunlah kota kecil untuk mengelola pelabuhan kapal di sana. Kota kecil itu dinamakan Bernoa.

Singkat cerita, Raja Thoa memiliki dua orang putri. Kala itu terdapatlah sebuah ramalan yang begitu mashyur, yang meramalkan bahwa kelak kerajaan Ewnt akan dipuncak kejayaannya di masa kepemerintahan Savun Ay, atau Sang Terpilih. Sang Terpilih kelak akan menjadi raja segala mahluk berujud maupun tak kasat mata di pulau Arua. Dengan demikian, dapat dipastikan bahwa seorang Savun Ay adalah seseorang yang sakti mandraguna.

Namun yang paling dikhawatirkan dari ramalan itu adalah bahwa seorang Savun Ay kelak akan dilahirkan oleh seorang perempuan Ewnt terakhir. Itu artinya suku Ewnt diramalkan akan punah.