Lu sudah beberapa kali mendengar Huo Yunting mengatakan hal yang sama seperti yang baru saja dia katakan. Tidak peduli apakah dia bermaksud hanya sebagai lelucon atau sebuah ancaman. Lu tidak memiliki kendali kapan Huo Yunting akan mengatakan hal itu kepada ibunya atau kepada publik. Mau tidak mau Lu harus menerimanya.
Sama seperti bagaimana dia harus menerima bahwa Huo Yunting telah memberi tahu keluarga Huo sendiri tentang masalah antara dia dan Chen.
Dia adalah si penagih hutang dan dia adalah si Penguasa!
Huo Yunting mengamati bahwa Lu sudah selesai membereskan isi tas kopernya. Dia menjilat lidahnya yang terluka di mulutnya dan pergi keluar ruangan dengan dengan salah satu tangan dimasukkan ke sakunya.
Setelah kejadian itu, Lu Zhaoyang berusaha mati-matian untuk setidaknya menjaga jarak dua meter darinya setiap saat bertemu. Jika Huo Yunting berada di lantai atas, Lu akan turun, begitu pula sebaliknya.