Sementara itu di dalam istana kekaisaran Dinasti Tianyunshen, Kaisar Ilahi yang agung tersenyum ketika mendengar laporan tersebut.
"Luo Yuanchu benar-benar pergi menjaga Bukit Berputar. Di sanalah maut akan menjemputnya," ujar seorang kasim yang berada di sisi Kaisar Ilahi dengan suara yang seolah bisa membekukan tulang. "Yang Mulia, bagaimana kalau bawahan Anda ini yang pergi ke Istana Marquis Naga Biru dan merebut kekuasaannya.
Walaupun kaisar muda itu sedikit tergoda dengan saran tersebut, pada akhirnya ia masih mencoba tetap tenang. "Mari kita tunggu sebentar lagi. Bagaimanapun juga, ia terjebak dalam situasi ini dan tidak bisa ke mana-mana."
Kasim pengadilan itu tampak sedikit kecewa saat ia disuruh untuk menunggu. Bagaimanapun juga, kedudukan Marquis Naga Biru merupakan salah satu dari Sembilan Marquis Pengawal Besar, dan menghancurkannya jelas sangat bermanfaat bagi mereka.