Di Kota Langit…
Seorang penyihir tingkat senior menembakkan Dissociation dengan membabi buta, membuat penyihir tingkat menengah dan penyihir biasa sangat ketakutan. Keputusasaan menyebar.
Mendadak, kabut muncul dan memenjarakan penyihir tingkat senior, menutupi dan menghancurkan mantra Dissociation. Kemudian, sebuah sinar yang hitam menembus kabut dan mengenai penyihir tingkat senior.
Dalam sekejap, efek sihirnya menghilang, dan dia tak lagi bisa merapal mantra apapun. Meski dia menghina orang-orang dengan sombong, dia tercengang sesaat. Biar bagaimanapun, sihir sudah menjadi instingnya!
Itulah reaksi kebanyakan penyihir setelah terkena Antimagic Ray.
Saat itu, mantra datang dari segala arah, benar-benar meredakan penyihir tingkat senior yang mengamuk.