Di kehidupan masa lalunya, berapa banyak orang yang telah diselamatkan oleh tangan Jun Wu Xie, atau mati di tangannya, bahkan ia sendiri tidak bisa mengingat lagi, dan di kehidupan ini ia tetap menolak untuk dikalahkan dengan penilaian yang dibuat orang lain.
Menenangkan hatinya, Jun Wu Xie menemukan bahwa sesuatu mengenai dua kekuatan yang saling berlawanan di tubuh Kaisar kecil sedikit tidak normal. Salah satu dari mereka sangat mungkin adalah Darah Merah Tua yang disebutkan Ye Sha, yang dengan cepat menghabiskan kehidupan Kaisar kecil, seperti binatang buas yang sangat gahar.